Arief Rosyid sudah lama dekat dengan masjid. Pada 2018, Arief diberi kepercayaan menjadi ketua Departemen Kaderisasi Pemuda di Dewan Masjid Indonesia (DMI).
Amanah ini tidak disia-siakan.
Terlebih, sejak 2017, salah satu cita-cita Arief adalah membuat sinergi antara pemuda masjid dan semangat wirausaha.
Bersama pemuda dan remaja masjid lainnya, Arief mendirikan Indonesian Islamic Youth Economic Forum (ISYEF).
ISYEF Point di Masjid Cut Meutia Jakarta adalah salah satu bentuk konkret sinergi pemuda masjid dan kewirausahaan.
ISYEF Point adalah kafe yang dikelola 100% oleh remaja masjid dan jadi titik kumpul untuk dakwah ataupun transfer knowledge mengenai kewirausahaan.