Baru – baru ini, saya dan teman – teman memperkenalkan ALIF (Alhamdulillah It’s Friday!). Idenya sederhana, yakni berkumpul santai sambil jajan dari UMKM di kantin – kantin alias pujasera di pelataran Masjid Agung Sunda Kelapa (MASK).
Sejak didaulat menjadi pengurus di MASK, saya selalu mengupayakan untuk salat Jumat di masjid ini sembari menggelar diskusi kecil – kecilan. Begitu terus, hingga semakin bervariasi diskusi kami.
Sembari diskusi, paling enak ya ngopi atau sembari makan siang. Kebetulan timing-nya pas dengan jam – jam usai salat Jumat. Karena itu, kami ikut “mengompori” agar terjadi perubahan wajah untuk pujasera MASK.
Setelah kantin menjadi semakin rapi dan tertata, saatnya menyuntikkan kreasi lainnya. Di situlah ALIF ini menjadi gagasan, yang tak sampai seminggu jadi kenyataan berkat kegesitan teman – teman di PRIMA DMI.
Dengan adanya ALIF, kami harap makin banyak teman – teman yang merasa masjid adalah tempat yang hype, kekinian, nyaman, dan mendukung produktivitas. Yang tak kalah penting, kami harap It’s Friday bisa jadi sarana untuk meraih cita – cita DMI, yakni memakmurkan dan dimakmurkan masjid, yang juga cerminan bagi inisiatif PEMUDA EMAS (Ekonomi Masjid) yang baru – baru ini kami luncurkan.
Sampai jumpa di masjid!